Dalam suatu kesempatan kami sempat mengunjungi kenalan Indonesia di Christchurch. Dia sudah tinggal disana lebih dari 5 tahun dengan memboyong keluarganya. Inilah salah satu teman yang sukses hidup di daerah selatan, ketika banyak orang Indonesia lebih menyukai tinggal di Auckland yang daerah utara NZ (mungkin karena daerah utara lebih hangat dan lebih ramai).
Selain memiliki rumah di Christchurch, dia juga memiliki tanah pertanian di utara kota ini yang disewakan ke orang lain. Belum cukup dengan itu, ia baru saja menyelesaikan satu tower apartemen termewah di tengah kota Christchurch yang satu unitnya minimal seharga 2 juta dollar, dan sudah sold out pula! Ketika kami diajak mengunjungi proyek apartemennya yang masih gres itu dia bercerita bagaimana upaya mewujudkan proyek ini, mulai dari mencari rekanan investor, pembiayaan bank hingga pemilihan rekanan builder. Semuanya dari nol. Sekarang dia berancang untuk pembangunan tower ke dua.
Mudah-mudahan kisah sukses ini menjadi inspirasi kawan-kawan yang lain.
Senin, 07 Januari 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar